Cara menambah aplikasi di Smart TV Samsung perlu memperhatikan jenis sistem operasi yang digunakan. Smart TV Samsung telah menggunakan Tizen sebagai sistem operasinya sejak tahun 2015. Selain itu, ada juga Orsay OS, meskipun Smart TV ini sudah tidak diproduksi lagi.
Apakah Smart TV bisa download aplikasi? Tentu saja bisa.
Ada dua cara menambahkan aplikasi di Smart TV Samsung berdasarkan sistem operasi yang digunakan. Cara tersebut adalah untuk sistem operasi Tizen dan Orsay OS.
Smart TV Samsung Tizen OS
Cara menambahkan aplikasi di Smart TV Samsung yang menggunakan sistem operasi Tizen adalah sebagai berikut:
- Sambungkan Smart TV ke koneksi internet, lalu login menggunakan akun Samsung Anda.
- Kemudian, tekan tombol Home dari remote control untuk masuk ke halaman utama.
- Setelah itu, dari sisi bawah layar akan terlihat beberapa aplikasi dan media. Cari tombol APPS, lalu tekan Enter (terletak di tengah tombol navigasi remote).
- Selanjutnya, di halaman APPS akan terlihat beberapa aplikasi berdasarkan kategorinya. Cari aplikasi yang ingin Anda instal sesuai kategori. Selain itu, Anda bisa menggunakan tombol pencarian untuk mencari aplikasi yang diinginkan.
- Pada bagian bawah aplikasi yang akan diinstal, pilih tombol Instal untuk mulai mengunduh dan menginstal aplikasi tersebut.
- Jika proses telah selesai, pilih tombol Open untuk menjalankan aplikasi tersebut. Selain itu, Anda bisa memilih tombol Add Home Screen jika ingin menambahkan aplikasi tersebut ke halaman pada layar utama.
- Setelah itu proses selesai.
Smart TV Samsung Orsay OS
Selanjutnya, cara menambahkan aplikasi di Smart TV Samsung yang menggunakan sistem operasi Orsay adalah sebagai berikut:
- Login menggunakan akun Samsung Anda, pastikan Smart TV terhubung dengan jaringan internet.
- Setelah itu tekan “Smart Hub” dari remote control.
- Lalu, di bagian paling atas menu, pilih dan klik Apps”.
- Kemudian, di bagian “Recommended”, cari dan klik Samsung Apps”.
- Setelah itu, Anda akan berada di menu Samsung Apps”. Pada menu ini terdapat daftar aplikasi dan kategori di layar smart TV. Aplikasi yang terdapat pada menu tersebut antara lain; aplikasi video, games, sport, lifestyle, dan lainnya.
- Anda bisa memilih aplikasi yang ingin Anda tambahkan.
- Tekan tombol “Enter” pada aplikasi yang Anda pilih. Jika aplikasi yang dipilih adalah aplikasi berbayar, maka ikuti petunjuk di layar untuk menyelesaikan pembayaran dengan Smart Hub.
- Setelah selesai, tekan Enter” sekali lagi untuk mulai mengunduh dan menginstal aplikasi tersebut.
- Setelah selesai proses penginstalan, tekan “Run” untuk menjalankan program tersebut. Atau, Anda bisa memilih “Close” untuk keluar dari aplikasi.
- Aplikasi yang telah Anda unduh dan instal akan tersimpan di bagian “My Apps”. Jika bagian tersebut telah penuh, maka akan dialihkan di halaman “More Apps”.
Anda bisa mengatur letak aplikasi-aplikasi yang telah Anda instal di bagian More Apps, lalu klik Options > Tools > Edit.
Penting:
Aplikasi yang bisa diunduh dan diinstal hanya aplikasi yang tersedia di toko aplikasi (Samsung store) saja. Namun, Anda bisa menambahkan aplikasi lainnya yang tidak ada di pilihan tersebut, seperti Disnet+ Hotstar, We TV, dan lainnya
Cara download aplikasi Disney+ Hotstar di Smart TV Samsung adalah dengan melakukan update Firmware dan mengganti Service Region. Update Firmware berfungsi untuk memperbarui dan memunculkan aplikasi baru di Samsung store TV Anda.
Demikian sedikit informasi dari Yerros.me mengenai cara menambah aplikasi di Smart TV Samsungyang bisa Anda lakukan. Pastikan terlebih dahulu sistem operasi smart TV tersebut agar cara download aplikasi di Smart TV yang Anda lakukan benar.